TB NETBible YUN-IBR Ref. Silang Nama Gambar Himne

  Boks Temuan

Amsal 10:15

Konteks
10:15 Kota yang kuat o  bagi orang kaya ialah hartanya 1 , tetapi yang menjadi kebinasaan bagi orang melarat p  ialah kemiskinan.

Amsal 11:4

Konteks
11:4 Pada hari kemurkaan v  harta w  tidak berguna, tetapi kebenaran melepaskan orang dari maut. x 

Ulangan 32:31

Konteks
32:31 Sebab bukanlah seperti gunung batu h  kita gunung batu orang-orang itu; musuh kita boleh menjadi hakim! i 

Ayub 31:24-25

Konteks
31:24 Jikalau aku menaruh kepercayaan kepada emas, h  dan berkata kepada kencana: Engkaulah kepercayaanku; i  31:25 jikalau aku bersukacita, karena kekayaanku j  besar dan karena tanganku memperoleh k  harta benda yang berlimpah-limpah;

Mazmur 49:6-9

Konteks
49:6 (49-7) mereka yang percaya akan harta bendanya, e  dan memegahkan f  diri dengan banyaknya kekayaan g  mereka? 49:7 (49-8) Tidak seorangpun dapat membebaskan dirinya, atau memberikan tebusan kepada Allah ganti nyawanya, 49:8 (49-9) karena terlalu mahal harga pembebasan h  nyawanya, dan tidak memadai i  untuk selama-lamanya-- 49:9 (49-10) supaya ia tetap hidup untuk seterusnya, j  dan tidak melihat lobang kubur. k 

Mazmur 52:5-7

Konteks
52:5 (52-7) Tetapi Allah akan merobohkan engkau untuk seterusnya, Ia akan merebut engkau dan mencabut k  engkau dari dalam kemah, membantun l  engkau dari dalam negeri orang-orang hidup. m  Sela 52:6 (52-8) Maka orang-orang benar akan melihatnya dan menjadi takut, dan mereka akan menertawakannya: n  52:7 (52-9) "Lihatlah orang itu yang tidak menjadikan Allah tempat pengungsiannya, o  yang percaya akan kekayaannya p  yang melimpah, dan berlindung pada tindakan penghancurannya!"

Mazmur 62:10-11

Konteks
62:10 (62-11) Janganlah percaya kepada pemerasan, k  janganlah menaruh harap yang sia-sia kepada perampasan; l  apabila harta makin bertambah, janganlah hatimu melekat padanya. m  62:11 (62-12) Satu kali Allah berfirman, dua hal yang aku dengar: bahwa kuasa n  dari Allah asalnya,

Pengkhotbah 7:12

Konteks
7:12 Karena perlindungan hikmat adalah seperti perlindungan uang. Dan beruntunglah yang mengetahui bahwa hikmat memelihara hidup pemilik-pemiliknya.

Lukas 12:19-21

Konteks
12:19 Sesudah itu aku akan berkata kepada jiwaku: Jiwaku, ada padamu banyak barang, tertimbun untuk bertahun-tahun lamanya; beristirahatlah, makanlah, minumlah dan bersenang-senanglah! 12:20 Tetapi firman Allah kepadanya: Hai engkau orang bodoh, l  pada malam ini juga jiwamu akan diambil dari padamu, m  dan apa yang telah kausediakan, n  untuk siapakah itu nanti? 12:21 Demikianlah jadinya dengan orang yang mengumpulkan harta bagi dirinya sendiri, jikalau ia tidak kaya di hadapan Allah. o "
Seret untuk mengatur ukuranSeret untuk mengatur ukuran

[10:15]  1 Full Life : KOTA YANG KUAT BAGI ORANG KAYA IALAH HARTANYA.

Nas : Ams 10:15

Amsal ini mengamati keuntungan-keuntungan yang nyata dari kekayaan (bd. Ams 14:20; 19:4) dan keadaan yang merugikan dari kemiskinan (bd. Ams 18:23; 19:4,7). Mungkin seorang pengamat yang sambil lalu menganggap orang kaya itu sudah mapan (lih. Ams 11:4). Namun di mata Allah, "harta benda yang diperoleh dengan kefasikan tidak berguna" (ayat Ams 10:2). PB lebih menjelaskan keadaan orang kaya dan orang miskin. "Bukankah Allah memilih orang-orang yang dianggap miskin oleh dunia ini untuk menjadi kaya dalam iman dan menjadi ahli waris Kerajaan yang telah dijanjikan-Nya kepada barangsiapa yang mengasihi Dia?" (Yak 2:5; bd. Luk 2:7-12; 4:22). Seperti halnya dengan kitab-kitab PL lainnya, Amsal harus dibaca dengan mengingat penyataan Allah yang sempurna melalui Anak-Nya sebagaimana tercatat dalam PB (Ibr 1:1-3;

lihat art. KRISTUS DALAM PERJANJIAN LAMA).



TIP #05: Coba klik dua kali sembarang kata untuk melakukan pencarian instan. [SEMUA]
dibuat dalam 0.04 detik
dipersembahkan oleh YLSA